Dokter Kami Sahabat Anda

Selasa, 14 Oktober 2014

5 PENYAKIT PALING MEMATIKAN DI DUNIA

Kemajuan teknologi dan perubahan gaya hidup manusia sekarang ini menyisakan suatu permasalahan besar yang menyangkut eksistensi manusia. Manusia di saat ini telah banyak mengalami perubahan di berbagai aspek kehidupan, baik itu perubahan dalam hal intelektual, ekonomi, teknologi pola pikir, gaya hidup dan tentunya kesehatan. Seiring semakin beragamnya makanan dan minuman saat ini ditambah dengan kebiasaan mengkonsumsi makanan instan dan cepat saji, belum lagi kebiasaan merokok, begadang, munculnya penyakit-penyakit baru yang sangat mematikan sangat mengancam eksistensi manusia di masa mendatang. Berikut adalah 5 jenis penyakit paling mematikan di dunia berdasarkan jumlah kematian yang diderita :
5.) TBC
 TBC atau Tuberkulosis (TBC) termasuk penyakit mematikan. TBC dapat menyerang siapa saja tanap pandang usia dan kelas ekonomi. Di Indonesia sendiri kasus penderita TBC terus meningkat sebanyak 250.000 kasus yang mana 140.000 kasus diantaranya berujung dengan kematian. Penyebab, penyakit TBC disebabkan oleh bakteri Mikobakterium tuberkulosa, yang menyerang organ paru. Penyakit TBC sendiri bisa menular melalui udara, misalnya ketika penderita TBC batuk lalu terhiirup oleh orang disekitarnya. Selain paru-paru, TBC juga dapat menginfeksi otak, ginjal, saluran pencernaan, tulang, kelenjar getah bening dll. Gejala, gejala umum penyakit TBC adalah demam dimalam hari tetapi tidak terlalu tinggi, nafsu makan dan berat badan menurun, batuk-batuk selama lebih dari tiga minggu kadang mengeluarkan darah, lemah.

Diabetes atau penyakit the “sillent killer” adalah jenis penyakit yang mengakibatkan tubuh tidak bisa lagi mengendalikan kadar gula dalam darah. penyakit ini sering disebut kencing manis. Diabetes juga bisa terjadi karena sel beta tidak mampu lagi memproduksi insulin dalam jumlah yang cukup atau zat insulin dalam tubuh tidak bekerja secara efektif. Penyebab, hal ini dipicu karena gangguan metabolisme tubuh. Gejala, terjadinya penumpukan kadar gula dalam darah yang pada akhirnya dilimpahkan ke saluran urine. Tanda-tanda penderita diabetes secara umum adalah jumlah urine yang dikeluarkan lebih banyak, cepat merasa haus, cepat merasa lapar, berat badan menurun, cepat lelah, rabun tiba-tiba, sering kesemutan di telapak tangan dan kaki, lambat sembuh apabila terluka/¬tergores. Diabetes menyebabkan komplikasi penyakit lain seperti jantung koroner, stroke dan gagal ginjal.

3.) AIDS
AIDS adalah suatu penyakit yang menyerang sistem kekebalan tubuh. Penyebab, AIDS dipicu oleh sejenis virus yang disebut human immunodeficiien¬cy virus (HIV) yang bersifat sangat mematikan. Virus HIV menyerang sel darah putih (sel CD4) sehingga sistem imun atau kekebalan tubuh menjadi rusak sehingga mudah terkena penyakit, sekalipun itu hanya penyakit ringan. Penularan virus HIV AIDS melalui transfusi darah, jarum suntik, berhubungan badan dengan orang yang terkena HIV, melalui ASI. Gejala, penderita penyakit AIDS pada umumnya adalah mengalami sesak nafas, hilangnya nafsu makan, mual, muntah, jamur pada rongga mulut, diare kronis, kehilangan berat badan, letih, ingatan berkurang, sakit kepala, susah berkonsentrasi,¬ mengalami berbagai macam penyakit kulit, pada wanita mengalami jamur pada vagina, luka pada saluran kemih dll. Hingga saat ini belum ditemukan obat untuk menyembuhkan penderita AIDS baik serum maupun vaksin.

2.) KANKER
Penyakit kanker adalah penyakit yang disebabkan oleh pertumbuhan sel tubuh yang tidak terkendali dan merupakan salah satu penyakit paling kematian kedua di dunia. Penyebab, pertumbuhan dan perkembangan sel yang berkembang secara cepat, terus menerus membelah diri dan tidak terkendali yang kemudian menyebar ke dalam jaringan tubuh disekitarnya melalui jaringan ikat, sirkulasi darah ataupun sistem limpa. Kanker juga menyerang organ-organ tubuh yang penting, seperti syaraf tulang belakang dan menekan jaringan tubuh tersebut, inilah yang disebut tumor ganas. Gejala pengidap kanker sering tidak terlihat, karena keluhan penderita pada umumnya sama dengan penyakit lain dan tahu-tahu sudah menjadi kanker ganas. Kanker bisa menyerang siapa saja, tua-muda, pria-wanita, kaya-miskin, gemuk-kurus. Pengobatan penyakit kanker ganas biasanya adalah dengan kemoterapi, terapi radiasi, pembedahan, imunoterapi dll.

Serangan jantung atau stroke adalah penyakit yang paling mematikan di dunia dan terjadi ketika aliran darah melewati suatu bagian otot jantung terhalang. Jika tidak segera diberi tindakan, bagian dari jantung tersebut kekurangan oksigen dan menjadi rusak kemudian menyebabkan kematian. Serangan jantung juga menjadi pembunuh nomor satu terutama di negara maju. Penyebab, serangan jantung paling sering terjadi akibat dari Penyakit Jantung Koroner, penyakit ini terjadi karena ada penimbunan lemak selama bertahun-tahun pada dinding dalam arteri koroner (pembuluh nadi yang mensuplai darah ke jantung). Gejala, yang paling sering terjadi adalah rasa nyeri yang tidak biasa dan hebat di dada seperti ditekan dan diremas, nafas berat dan pendek, biasanya disertai mual, muntah, seperti akan pingsan, keluar keringat dingin. Yang harus dilakukan apabila terkena serangan jantung adalah berangkat ke rumah sakit secepatnya usahakan pada lima menit pertama, telepon ambulan apabila tanda-tanda tersebut muncul kembali, minum pil nitroglycerin yang didapat dari dokter.

Bagi pembaca yang masih memerlukan informasi lebih lanjut tentang sejumlah penyakit kronis seperti diabetes, jantung, gagal ginjal dan kanker silakan konsultasikan dengan Tim Konsultan kami atau langsung datang ke Rumah Sakit Komplementer “Canon Medicinae Indonesia” di Jalan Tubagus Ismail VII No.21 Dago Kota Bandung Provinsi Jawa Barat – INDONESIA Phone: +62 - (022) 253-1000 / Fax. (022) 251-6663 / Mobile: +62 – 0812.2023.2009 (Ginjal) / +62 – 0878.9537.5000 (Diabetes Mellitus) / +62 – 0856.9518.6000 (Kanker) / +62 - 0822.1848.2898 (Jantung) PIN Blackberry: 7E8C39F5 (UMUM), 7EBA27CF (KANKER), 7E7C3491 (GINJAL).

(Rumah Sakit Komplementer Canon Medicinae Indonesia hanya ada di Kota Bandung – Provinsi Jawa Barat – INDONESIA).

Tidak ada komentar :